Siapa disini yang tidak mengenal tahu ? Ah rasanya semua orang pasti mengenal apa itu tahu. Makanan berbahan dasar kedelai dan banyak disukai oleh masyarakat Indonesia.
Darimana Tahu Berasal
Tahu sejatinya bukan makanan yang berasal dari Indonesia. Tahu pertama kali dikenal di negeri Tiongkok. Baru sekitar abad ke sepuluh penganan tahu ini dibawa ke Nusantara oleh para pedagang dan pelancong dari negeri China sana. Tahu berasal dari kata tao-hu atau teu-hu yang artinya kacang kedelai yang dihancurkan. Jika mengurai arti per jenis katanya maka tao atau teu artinya kedelai dan hu artinya hancur.
Maka dari asal kata tersebut bisa dijelaskan bahwa tahu adalah makanan yang terbuat dari kacang kedelai yang dihancurkan sehancur hancurnya hingga lumat dan tidak ada bentuknya lagi. Saat masa tanam paksa di zaman kolonial Belanda masyarakat Indonesia mengalami krisis pangan. Saat itu tahu muncul sebagai alternatif makanan bagi masyarakat yang sedang dilanda kelaparan.
Aneka Makanan Berbahan Dasar Tahu
Saat ini tahu sudah menjadi makanan utama di Indonesia. Tahu hampir pasti menjadi jodoh serasi bersama nasi bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Tapi ternyata tahu itu tidak hanya bisa digoreng saja lho, tapi bisa diolah menjadi berbagai jenis penganan yang lezat lho.
Apalagi saat akan melakukan perjalanan pasti kita mencari resep olahan tahu yang sedehana namun enak dan tidak membosankan bukan? Nah, saya ada beberapa variasi penganan berbahan dasar tahu. Semoga salah satu diantaranya bisa menjadi menu pilihan bekal traveling pembaca semuanya yaa. Simpel praktis dan tidak berkuah karena tujuannya buat bekal perjalanan. Yuuk, mari kita mulai mencari aneka makanan berbahan dasar tahu untuk dimasak di dapur favorit kita.
Pepes Tahu
Pepes tahu adalah makanan berbahan dasar tahu kesukaan saya. Selain rasanya enak saya juga suka karena tidak ada minyak di dalamnya. Yaa, pepes tahu tidak digoreng cara memasaknya tapi dikukus. Saya paling suka sama pepes tahu karena buatnya simple tidak terlalu ribet.
Bahannya juga banyak ditemui di warung atau pasar yaitu tahu, telur, garam, gula dan beberapa sayuran yang bisa di masukkan ke dalamnya. Kalau saya sih suka menambahkan daun kemangi dan beberapa buah cabe rawit biar pedasnya menggigit.
Nah untuk media tempatnya saya tidak pernah mau ribet, jika tidak ada daun pisang ya gunakan saja loyang ukuran kecil. Simpel saja kan. Tapi, jika kebetulan di warung tersedia daun pisangnya ya saya beli dan memakainya buat bungkus pepes. Memang sih jika menggunakan daun pisang akan memberikan aroma daun yang wangi ditambah dengan wangi kemangi jadi menambah enak dan harum. Jadi silahkan dicari ya bu ibu bahannya. Insya Allah gak susah koq semua bahan ada di warung.
Terus buatnya gimana? Wah simple banget koq, tinggal haluskan tahu cemplungin semua bahan ke adonan tahu lalu masukkan ke media adonan apakah pakai daun pisang atau loyang. Kemudian dikukus deh menggunakan kukusan. Lama mengukusnya kurang lebih 15 hingga 20 menit. Udah deh selesai. Pepes tahu siap dihidangkan.
Pepes tahu ini enak sekali dimakan dengan sayur asem dan sambel terasi waah mantap deh.
Perkedel Tahu
Perkedel tahu ini bahan-bahannya sedikit berbeda dengan resep sebelumnya. Bahan dasarnya tetap tahu. Tambahan bahannya ada telur, bawang putih yang dihaluskan, daun bawang dipotong-potong kecil, tepung terigu atau maizena, garam dan merica. Jika mau ditambahkan jamur atau ayam juga boleh sebagai variasi bahan. Kalau saya suka ditambahkan ayam cincang. Untuk takarannya disesuaikan dengan banyaknya tahu yang digunakan.
Cara membuat bahan adonannya sangat mudah. Bahan dasar tahu dihaluskan kemudian dicampurkan dengan bahan lainnya. Diaduk-aduk hingga rata dan tercampur semua bahan. Kemudian dicetak dengan sendok bisa berbentuk bulat atau lonjong. Terakhir goreng di dalam minyak panas hingga kuning kecoklatan. Gunakan api sedang agar tingkat kematangan merata sempurna. Selamat mencoba…
Tahu Isi
Tahu isi ini resepnya ada beragam jenis. Semua tergantung pada bahan isiannya. Kalau tahu isi yang sering saya buat adalah makanan berbahan dasar tahu yang dikenal orang dengan sebutan Gehu. Gehu ini sebenarnya sebuah singkatan dari kata toge dan tahu. Toge ini digunakan sebagai isian dari tahu. Tahu yang digunakan dalam membuat tahu isi jenis Gehu ini adalah tahu sumedang.
Tahu sumedang ini sedikit berbeda bentuk dan teksturnya dengan tahu pada umumnya. Jika tahu biasa berwarna kuning atau putih dan tidak memiliki kulit, naah tahu sumedang itu jika sudah digoreng warnanya coklat dan memiliki kulit yang cukup tebal namun jika digigit renyah. Togenya sendiri dimasukkan ke dalam tahu sebagai bahan isiannya.
Toge untuk isian tahu sumedang ini biasanya dimasak terlebih dahulu. Toge ditumis bersama daun bawang dan bawang putih yang diiris tipis. Selain toge bisa juga ditambahkan wortel, kol atau bihun. Kalau saya pribadi lebih suka ditambahkan toge saja atau toge dengan wortel. Jadi toge yang diisikan ke dalam tahu sudah memiliki rasa gurih karena dimasak terlebih dahulu.
Setelah tahu diisi dengan toge lalu dibalut dengan adonan tepung yang diberi air. Tepung yang digunakan bisa tepung terigu biasa atau tepung bumbu instan yang banyak dijual di warung atau supermarket. Setelah diberi lapisan tepung, tahu isi toge siap digoreng hingga kuning kecoklatan. Gehu ini paling enak dimakan selagi panas dengan teman cabe rawit pedas atau saus sambal. Jangan lupa secangkir teh panas menemani sajian nikmat ini. Selain dijadikan camilan, gehu ini bisa juga dijadikan teman nasi. Bagaimana jika digunakan sebagai bekal saat jalan-jalan? Jangan khawatir bisa koq tinggal dimasukkan ke dalam wadah tertutup.
Tahu Bulat
“Tahu bulat digoreng dadakan lima ratusan nikmaat”
Pernah gak mendengar kalimat ini di depan rumah dari penjual tahu bulat? Kalau saya hampir tiap hari mendengarnya. Biasanya penjual tahu bulat ini menggunakan mobil bak terbuka. Di dalam bak terbuka yang sudah diberi atap tersebut ada bahan tahu dan peralatan menggoreng.
Jadi penjual tahu bulat menggoreng langsung di atas bak mobil tersebut. Makanya ada slogan iklan di atas yang kerap kali diteriakkan mereka sambil berkeliling jualan di sore hari. Tapi, tau gak sebenarnya kita bisa koq membuat sendiri tahu bulat ini. Caranya gimana? Gini nih cara membuat tahu bulat.
Tahu yang digunakan untuk membuat tahu bulat adalah tahu putih yang sudah dihaluskan. Selain tahu kita membutuhkan telur, baking powder, kaldu ayam bubuk, merica dan minyak untuk menggoreng. Mengapa menggunakan baking powder ? Sebab tahu bulat itu ciri khasnya adalah saat digoreng dia akan mengembang lebih besar dari bentuk bulatan asli saat masih menjadi adonan. Selain itu di dalam tahunya sendiri biasanya kosong tak ada isinya. Nah agar mengembang sempurna maka dibutuhkan baking soda dalam adonannya.
Tahu yang digunakan untuk membuat tahu bulat ini harus dibuang dulu airnya, jadi bahan tahu yang digunakan adalah tahu peras yang sudah benar-benar hilang airnya. Tahu tersebut kemudian dicampur dengan semua bahan yang sudah disiapkan. Sebelum digoreng simpan terlebih dahulu selama kurang lebih tiga jam dalam wadah dan ditutup kain lalu simpan di kulkas. Sama dengan saat kita membuat donat ya harus didiamkan dulu dan ditutup dengan kain. Setelah disimpan di kulkas kemudian bahan tahu tersebut bisa digoreng dalam minyak panas hingga matang.
Tahu bulat bisa diberi toping sesuai keinginan bisa menggunakan cabe bubuk atau bahan berbagai rasa lainnya. Tapi kalau saya sih langsung dimakan saja tanpa menggunakan toping apapun untuk meminimalisir bahan-bahan yang mengandung 5P.
Tahu Gejrot
Tahu gejrot kalau kata saya cocok juga lho dipilih sebagai bahan bekal dalam perjalanan. Tahu gejrot yang sudah kita buat simpan dalam tuperware tertutup agar aman saat dibawa bepergian. Tahu gejrot ini adalah makanan khas dari daerah Cirebon.
Tahu gejrot ini memiliki keunikan tersendiri dari jenis kuah yang disiramkan di atas tahu. Kuah tahu gejrot ini terbuat dari campuran gula merah, kecap manis, bawang merah putih, cabe, air dan cuka. Semua bahan disatukan dalam sebuah botol dan saat tahu goreng sudah siap tuangkan kuah di atas tahu.
Tahu yang digunakan dalam membuat tahu gejrot ini adalah tahu kopong. Tahu kopong yang sudah digoreng tersebut kemudian dipotong empat atau sesuai selera. Baru setelah dipotong-potong tahapan terakhir adalah siram dengan kuah yang sudah dibuat. Tahu gejrot ini rasanya manis asem segar dan pedas. Enak deh pokoknya…
Tahu Chrispy
Tahu chrispy ini adalah tahu yang dibalut dengan adonan tepung chrispy yang sama saat kita akan membuat ayam Kentucky. Bahan-bahan yang diperlukan adalah tahu yang dipotong sesuai selera, tepung terigu chrispy yang banyak dijual di pasaran dengan berbagai merk yang dicampurkan dengan bahan lain yaitu kaldu ayam bubuk, baking powder, garam dan minyak untuk menggoreng.
Tahu yang sudah dipotong-potong tadi kita marinasi dengan air yang diberi bumbu-bumbu seperti ketumbar, bawang putih, kunyit, garam dan kaldu bubuk. Rendam tahu di dalam air bumbu tersebut selama kurang lebih 30 menit agar meresap rasa bumbunya.
Selanjutnya ambil potongan tahu tersebut, lalu celupkan ke dalam adonan terigu yang sudah kita buat di awal. Kemudian goreng hingga kuning kecoklatan. Gunakan api sedang saat menggoreng. Tahu Chrispy sudah jadi dan siap dibawa sebagai bekal perjalanan pembaca semuanya.
Semoga beberapa makanan berbahan dasar tahu yang sudah saya share di atas bisa bermanfaat yaa buat pembaca semuanya.
Referensi bahan bacaan:
https://historia.id/kultur/articles/sejarah-tahu-tahu-sejarah-P97mD/page/1
https://www.fimela.com/food/read/3753178/resep-praktis-tahu-crispy-super-enak-kres-dan-kriuk