Penunjang Kegiatan Menulis : Aplikasi dan Website

Aplikasi Penunjang kegiatan Menulis

Apakah anda suka menulis ? Jenis tulisan apa yang paling anda sukai ? Ada beberapa jenis tulisan yang biasa dibuat oleh orang pada umumnya yaitu artikel populer, cerpen, puisi atau novel. Ada juga tulisan yang sifatnya ilmiah dan resmi seperti jurnal dan artikel ilmiah. Saat melakukan proses menulis kita membutuhkan beberapa tools untuk memudahkan dan memperlancar proses pembuatan naskah yang kita kerjakan dalam kegiatan menulis. Berdasarkan pengalaman penulis terdapat empat aplikasi yang sangat membantu dalam proses kepenulisan. Beberapa aplikasi tersebut bisa di unduh di playstore pada gawai kita. Dan ada pula yang bisa langsung di akses di website. Apa sih aplikasi yang bisa membantu kita dalam proses kegiatan menulis ini ? Kita bahas satu-satu yaa

  1. KBBI V

KBBI V adalah singkatan dari Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Kelima. Aplikasi luring resmi ini dimiliki oleh Badan Pengembangan Bahasa dan Perbukuan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. KBBI V dapat membantu menemukan kata kata dalam bahasa Indonesia dan memeriksa apakah kata yang akan digunakan tersebut termasuk ke dalam kata baku atau bukan. Pada aplikasi ini juga kita bisa memeriksa sebuah kata yang belum dimengerti dan  dipahami arti dan maknanya. Dalam KBBI V ada lima kategori yang bisa digunakan untuk memudahkan penelusuran yaitu bahasa, bidang, kelas kata, ragam kata dan jenis kata. Meskipun terdapat ikon-ikon tersebut kita juga bisa langsung melakukan pencarian melalui tanda kaca pembesar yang terdapat di sudut kanan atas.

KBBI V Aplikasi untuk kegiatan menulis
  1. Tesaurus

Tesaurus digunakan ketika kita akan mencari sinonim sebuah kata. Mengetahui sinonim sebuah kata sangat diperlukan agar pilihan diksi yang kita gunakan bisa bervariasi. Apalagi jika kita menulis sebuah puisi maka pilihan diksi-diksi yang indah bisa memperindah hasil karya sebuah puisi.  Pada aplikasi thesaurus ini dilengkapi dengan kolom indeks sehingga memudahkan kita untuk melakukan penelusuran  kata yang sedang kita cari. Langkah yang paling mudah dalam mencari persamaan kata dan istilah ini adalah dengan mengklik tanda kaca pembesar sama halnya dengan KBBI V yang sudah kita bahas sebelumnya.

Website Tesaurus Online untuk kegiatan menulis
  1. PUEBI

PUEBI adalah singkatan dari Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia. Aplikasi ini sangat bermanfaat agar kalimat yang kita buat tersusun dengan benar dan sesuai kaidah bahasa Indonesia yang baku, baik dan benar. Dalam PUEBI ini terdapat beberapa bagian yang bisa kita manfaatkan informasi yang terdapat di dalamnya. Bagian-bagian yang terdapat dalam PUEBI ini adalah a) Pemakaian Huruf, b) Penulisan Kata dan  c). Pemakaian Tanda Baca. Masing-masing bagian tersebut terbagi lagi dalam beberapa bagian yang bisa kita gunakan. Sebagai contoh pada pemakaian huruf terbagi lagi menjadi huruf abjad, huruf vokal, huruf konsonan, huruf diftong, gabungan huruf konsonan, huruf kapital, huruf miring dan huruf tebal. Kesemuanya membahas tentang aturan-aturan penulisan yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia yang benar. PUEBI sangat membantu saat kita melakukan kegiatan menulis.

Tampilan Aplikasi PUEBI di gawai
  1. Penghitung Kata

Seringkali ketika kita melakukan kegiatan menulis untuk keperluan mengikuti lomba ada aturan minimal kata yang harus dipatuhi. Manakala kita menulis di laptop atau komputer PC  atau pun  aplikasi microsoft word di gawai maka itu tidak menimbulkan masalah. Akan tetapi ketika kita menulis dalam aplikasi notes maka tulisan kita perlu di cek dalam website penghitung kata. Dengan memasukkan tulisan kita dalam penghitung kata ini kita bisa mengetahui jumlah kata yang sudah kita buat.

Website Penghitung Kata
0 Shares:
21 comments
      1. Iya lo membantu banget, apalagi jika ada kata-kata yang sering digunakan tetapi ragu-ragu apakah kata ini baku atau tidak, hehehe pelan-pelan nanti kan hapal KBBI

  1. Kalau untuk menghitung kata di dashboard Blogspot, aku ada scriptnya. Mau kah? 30 ribu aja. Tapi, kalau dashboardnya pakai WordPress, ada mungkin ya pluginnya. Aku belum cek sih.

  2. Dari semua aplikais penunjang untuk menulis, hampir semua sudah dicoba kecuali belum pernah menggunakan aplikasi penghitung kata. Next pengen jajal juga biar ga kepo lagi tentang jumlah kata yang sudah kita hasilkan selama mengetik

  3. Alhamdulillah saya juga pakai rekomendasi tools ini, Mba Heni. Btw, ada, lo, script hitung kata di dasbor blogger. Saya pakai jasa Bang Zen, Mba. Sangat terbantu nggak mesti bolak-balik keluar halaman pas ngetik.

  4. Setelah baca postingan Mba Heni auto unduh aplikasi rekomended ini. Beberapa sudah ada yang terunduh juga. Alhamdulillah, semoga kehadiran aplikasi-aplikasi jadi angin segar biar makin produktif berkarya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like