Panduan Lengkap Cara Membawa Bayi Saat Bepergian Naik Kapal Laut Dengan Aman 

Saya masih ingat dulu saat anak-anak masih kecil banget, teteh masih umur 2 tahun dan aa baru menginjak usia 2 bulan kami mudik ke rumah orang tua untuk berlebaran. Rempoong banget persiapannya, segala dibawa segala diangkut karena perlengkapan bayi banyak yaa. Ditambah lagi saya belum pengalaman bawa 2 anak sekaligus. Tapi memang membawa bayi dalam perjalanan membutuhkan persiapan yang lebih. 

Bayi  memerlukan perhatian dan perlakuan berbeda dibandingkan balita pada umumnya. Hal ini dikarenakan usianya yang masih sangat belia sehingga tingkat ketergantungan pada orang tua sangat tinggi. Orang tua yang memiliki bayi hendaknya paham apa yang menjadi keinginan bayi saat dia menangis. Sebab hanya menangislah satu-satunya cara berkomunikasi yang bayi bisa lakukan. Bayi belum bisa berbicara dan menunjukkan kepada orang tuanya apa yang dia rasa dan pikirkan.Rentang usia bayi adalah 0 hingga 28 hari untuk fase neonatal atau bayi baru lahir dan 1 hingga 12 bulan untuk fase infant atau masa bayi. 

Tingkat ketergantungan bayi yang masih sangat tinggi tersebut menyebabkan orang tua hendaknya melakukan persiapan detail saat akan melakukan perjalanan sebab dalam beberapa kondisi ada kalanya orang tua harus membawa anak bayinya tersebut.

 

Jenis-Jenis Perjalanan Sesuai Jalur Yang Ditempuh

Ada beberapa jenis perjalanan yang biasanya dilakukan oleh orang dewasa sesuai jenis jalur yang ditempuhnya yaitu : perjalanan darat, laut dan perjalanan udara. 

Perjalanan Darat

Perjalanan darat adalah perjalanan yang dilakukan dengan menempuh jalur darat. Untuk bisa menempuh perjalanan darat ini bisa menggunakan beberapa sarana transportasi seperti mobil, motor, kereta dan sepeda. Semua moda transportasi tersebut bisa dikendarai oleh pribadi masing-masing terkecuali kereta api. Diantara berbagai macam moda transportasi darat itu terbagi lagi menjadi beberapa jenis yaitu transportasi darat umum dan transportasi darat pribadi. Transportasi umum adalah kendaraan yang bisa dinaiki oleh siapapun dengan membayar sejumlah biaya dan mengikuti jadwal tetap dengan rute tertentu

Sumber gambar: canva

Perjalanan Laut 

Perjalanan laut adalah perjalanan yang dilakukan menempuh jalur perairan.  Perjalanan laut bisa melewati laut, selat, danau atau sungai yang besar seperti sungai-sungai di Kalimantan dan Sumatera. Saya pernah melakukan beberapa perjalanan laut saat menyebrangi danau toba menuju Pulau Samosir dan menelusuri Sungai Chao Phraya yang terkenal di Bangkok Thailand. Jenis transportasi laut yang bisa digunakan adalah kapal besar, kapal Feri, , speed boat atau kapal pesiar yang mewah.

Perjalanan Udara 

Perjalanan udara adalah perjalanan yang dilakukan menempuh jalur udara. Perjalanan udara hanya ada satu alat transportasi yang bisa digunakan yaitu pesawat terbang. Naah, jeni-jenis pesawat inilah yang beragam ada pesawat kecil, besar dan helikopter.

Membawa Bayi Dalam Perjalanan Laut

Naah, bagaimana yaa jika ternyata harus menempuh perjalanan laut saat masih memiliki bayi di bawah usia 1 tahun? Tentu saja memerlukan berbagai persiapan agar perjalanan bayi berjalan aman, nyaman dan lancar. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh orang tua yang memiliki bayi saat akan melakukan perjalanan laut atau perjalanan yang menyeberangi selat.

Pilih Kapal Besar

Saat membawa bayi saat bepergian naik kapal  laut yang akan kita tempuh harap perhatikan jenis kapalnya yaa. Usahakan cari kapal besar atau kapal jenis kapal Feri yang relatif leluasa di dalamnya, jangan memilih kapal kecil demi keamanan dan kenyamanan perjalanan. Kebayang kaan kalau naik kapal kecil adek bayi pasti gak nyaman, orang tua juga akan susah memilih spot terbaik untuk menidurkan, menyusui dan menyuapi bayi.Naah, kalau kapal besar kita mendapatkan kamar sesuai kelas yang kita pilih di tiket perjalanan. 

Selain itu kapal ukuran besar itu biasanya lebih sedikit mengalami  guncangan dan lebih stabil dalam perjalanan meskipun mungkin ombak lautan menerpa. Sebelum berangkat memulai perjalanan pilih dahulu jadwal keberangkatan yang tidak terlalu ramai. Hindari hari-hari libur panjang atau jam-jam sibuk agar tidak terlalu berdesakan dan penuh penumpang di dalam kapal. Faktor cuaca dan musim juga harus menjadi pertimbangan, saat memilih perjalanan laut hindari waktu-waktu ombak sedang tinggi atau saat musim hujan karena peluang terjadinya badai dan cuaca buruk pasti lebih besar lagi. Lebih baik mencari alternatif jalur perjalanan lain yaa

sumber gamabr: canva

Siapkan Perlengkapan Bayi

Salah satu hal penting yang tidak boleh dilewatkan saat melakukan perjalanan menggunakan moda transportasi laut bersama anak bayi adalah membawa perlengkapan dan kebutuhan bayi. Awali persiapan dengan membuat list peralatan yang akan orang tua bawa yaa. Apa saja sih perlengkapan bayi yang wajib dibawa untuk perjalanan laut ? ini dia listnya, jangan sampai ada yang terlewat yaa bisa berabe nanti urusannya hehehe.

  1. Popok bayi 
  2. Alas perlak anti bocor
  3. Kantong plastik
  4. Tissue yang basah dan kering harus lengkap yaa
  5. Baju ganti
  6. Selimut
  7. Jaket,kaos kaki, topi, sepatu
  8. Sabun mandi,minyak kayu putih, mminyak telon
  9. Obat-obatan standar P3K (obat demam,termometer,hansaplast kompres)
  10. Mainan (untuk menghindari kejenuhan atau saat bayi rewel)
  11. Pelampung khusus bayi (bawa saja khawatir di kapal tidak tersedia atau kehabisan)
  12. Stroller bayi atau gendongan
  13. Bantal bayi 

Siapkan Perbekalan Makanan Dan minuman

Selain peralatan dan perlengkapan, tidak kalah pentingnya saat membawa bayi dalam perjalanan laut adalah membawa bekal makanan dan minuman. Apalagi jika bayi sudah diberi makanan tambahan atau MP ASI. Siapkan beberapa bekal makanan bayi seperti sereal bayi bebas gluten bisa dicampurkan dengan ASI, biskuit bayi, oat isntan buah-buahan, sayuran dan bahan makanan lain yang sudah diolah sebelumnya.

Sumber gambar: canva

Bahan makanan tersebut masukkan ke dalam cooler bag yang sudah diisi kantung es agar bisa bertahan untuk beberapa lama.Untuk air putih dan buah-buahan mungkin bisa membeli di supermarket yang ada di dalam kapal. Beberapa kapal laut besar ada terdapat supermarket di dalamnya. 

Memilih Tempat Yang Nyaman

Pemilihan tempat yang nyaman di dalam kapal sangat bermanfaat bagi bayi. Dengan memilih tempat yang enak dan nyaman akan menghindarkan bayi dari kondisi yang tidak menyenangkan seperti pusing,mabuk atau susah tidur bahkan mungkin saja bisa tantrum. Tantrum bisa terjadi jika kondisi bayi sudah sangat tidak nyaman. 

Namun, biasanya jika menaiki kapal laut besar kita bisa memilih kamar sama persis seperti saat kita memilih hotel untuk menginap. Tiket kapal laut bisa didapatkan dengan memesan di pelni.co.id atau ASDP. Selain memesan melalui online, bisa juga memesan tiket kapal melalui aplikasi travel. Cara terakhir adalah dengan datang langsung ke loket-loket pembelian tiket yang ada di pelabuhan-pelabuhan yang ada

Tempat aman dan nyaman berarti juga para orang tua hendaknya memperhatikan keamanan dan kenyamanan di dalam kapal yaa. Selalu pastikan bayi berada dekat dengan orang tuanya dan mendapatkan perlindungan paripurna dari kedua orang tuanya. Oh iya sebisa mungkin hindari membawa bayi ke tempat terbuka seperti dek atau membawa bayi ke pinggir-pinggiran kapal yaa takut aja sih takut ada apa-apa atau hembusan angin yang kencang di atas dek kapal mungkin bisa membuat bayi masuk angin.

Naah, itu dia beberapa tips dari saya buat para orang tua yang berencana melakukan perjalanan laut dan membawa bayi kesayangannya. Semoga membantu yaa😍😍

 

0 Shares:
19 comments
  1. Jadi inget waktu itu bawa keponakan yang masih bayi. Repot banget barang bebawaan. Belum lagi harus ada space yang lebih lega saat di mobil, biar bayi nyaman sepanjang perjalanan. Pokoknya perjalanan membawa bayi memang perlu effort yang besar. Very nice 👍 sharing. Jadi biar pembaca, khususnya yang punya bayi , bisa menerapkan tips yang dibagikan di artikel super keren ini

  2. bepergian dengan membawa bayi itu perlu dipersiapkan dengan baik, apalagi jika harus naik kapal laut. sebisa mungkin bayi tetep nyaman dan hangat, mengingat kalo tengah laut hawanya dingin apalagi malam hari

  3. Perjalanan bersama bayi memang membutuhkan persiapan yang banyak dan ekstra. Dan Kalau memang perjalanan dengan kapal laut, kalau bisa ambil kelas jadi aman dan nyaman. Apalagi kalau perjalanannya jauh. Karena kesehatan anak adalah hal paling utama.

  4. Adik iparku bepergian naik kapal laut bareng ponakanku yang sudah balita saja barang bawaannya banyak banget. Apalagi bayi ya. Keperluannya lebih banyak lagi pasti.

    Yang dibawa adik iparku kebanyakan mainan yang paling didemenin sama ponakanku sih.

  5. Wah kebayang rempongnya gimana teh. Soalnya aku pernah bawa mudik anak waktu usia 2 tahun tapi pakai motor dan cuman 2 jam aja ribetnya minta ampun, apalagi ini pakai kapal laut yaa, dua anak pula, hihi. Harus persiapan dari jauh-jauh hari. Kebutuhan bayi yang dibawa malah bisa lebih banyak dari kita yaa, wkwkwk.

  6. Gak masalah bawa anak atau bayi hepergymau lewat darat, laut atau udara juga ya selama orang tua atau pendamping anak bisa mengetahui apa yang harus dilakukan, termasuk kebutuhan saja yg diperlukan, itu harus disiapkan sehingga anak atau bayi bakalan nyaman

  7. Aku tuh masih belum berani bawa si kecil kalo di bawah 1 tahun untuk jalan2 jauh. Mending org tua aja yg kuongkosin/kujemput buat datang ke rumah. Atau menunda dulu silaturahminya.

    Kalo udh lbh dr setahun, baru deh kita berani. Yg plg rempong emg nyiapin segala perlengkapan, termasuk makanan buat si kecil. Bener banget tuh yg udh disebutkan di atas. Tinggal sesuaikan aja dgn kebutuhan kita.

  8. Masih maju mundur nih mbaa mau bawa bocil ke Lombok, kapan hari diajak mertua buat naik kapal. Karena 24 jam aku auto puyeng sendiri pdhl blm berangkat wkwkwk berasa kayak ada beban berat karena udah bayangin yg berat2 rasanya >.<

  9. Perjalanan laut tentunya berbeda ya sensasinya dengan darat dan udara, sehingga perlu persiapan lebih apik untuk orangtua yang ingin membawa bayinya dalam perjalanan tersebut. Kepekaan juga dibutuhkan, biar cepet tanggal tatkala si kecil tidak nyaman

  10. Kami rencananya lebaran ini mau berlibur ke Lombok dari Surabaya dengan keberangkatan menggunakan kapal laut. Tapi sayangnya, tiketnya belum bisa di booking dari sekarang. Aga takut kalo kehabisan euuii..
    Dan salah satu anggota keluarga kami ada yang sedang hamil tua.
    Meski belum lahiran, semoga perjalanan laut lebih aman dan nyaman untuk bumil yaa..

  11. Ini beneran sangat bermanfaat bagi para orang tua yang ingin bepergian dengan bayi menggunakan kapal laut. Ini sudah mencakup semua aspek penting yang perlu diperhatikan, mulai dari persiapan hingga tips selama perjalanan. semoga ini jadi solusi bagi orang tua selama ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like