Mencicipi Lezatnya  Kuliner Viral Dimsum Sembilan Ayam Pasirkaliki Bandung

Sore itu saya meluncur dari Setiabudi Bandung ke arah Pasirkaliki dengan menaiki taxi online yang sudah saya pesan sebelumnya. Waktu itu jam menunjukkan pukul setengah empat jalanan masih lumayan lengang belum terlalu macet. Supir taxi bilang bahwa sekarang belum waktunya bubar kantor jadi belum terlalu ramai. Sepanjang perjalanan saya ditemani hujan rintik-rintik yang mengguyur kota Bandung. Enak sih adem banget jadinya gak gerah-gerahan. Tujuan saya adalah salah satu kuliner viral di Bandung yaitu Dimsum sembilan Ayam sekaligus tempat janjian dengan putri sulung saya. Kami janji bertemu sore ini di sana untuk kemudian pulang bareng karena jalan pulang kami kebetulan searah.

Dimsum sembilan ayam
Sumber gambar: kiri : koleksi pribadi, kanan: google maps

Sebenarnya sudah beberapa kali saya berniat makan di tempat ini tapi selalu saja pas kebetulan sedang full booked alias penuh. Boro-boro bisa pesan makanan dan duduk manis di resto kebagian parkir saja enggak hehehe. Jadilah balik kanan putar haluan tidak bisa makan disana. Kejadian itu terulang hingga dua kali dan akhirnya sore ini bisa juga makan di Dimsum Sembilan Ayam ini. Kuliner viral di Bandung yang memiliki nama lengkap Dimsum Sembilan Ayam ini cukup menarik perhatian saya.

Kuliner Khas Negeri Tirai Bambu

Dimsum adalah makanan khas negeri Tiongkok atau Cina. Saat ini dimsum sudah merambah ke berbagai penjuru dunia termasuk Indonesia. Di Indonesia dimsum termasuk makanan yang banyak penggemarnya. Hal ini terlihat dari banyaknya tempat kuliner yang menyajikan dimsum sebagai menu utamanya. 

Dimsum termasuk ke dalam penganan kecil atau camilan teman minum teh. Akan tetapi seiring perjalanan waktu dimsum bisa juga dijadikan teman makan nasi. Dimsum itu terdiri dari banyak jenis yaa tidak hanya satu namun ada beberapa. Pernahkah kamu mencicipi Siomay, Hakau, Bakpou, Wonton atau Lumpia ? Nah semua jenis makanan tersebut termasuk dalam jenis-jenis dimsum. Cara penyajiannya bisa dalam bentuk dikukus, digoreng atau direbus. Dimsum dalam penyajiannya disuguhkan dalam porsi kecil dan saya suka dengan sajian ini karena bisa mencicipi beberapa jenis makanan sekaligus. Saat makan dimsum seringkali disertai saus dengan berbagai varian dan chili oils

Eits Daftar Dulu Donk Sebelum Masuk

Saat ingin makan di resto dimsum halal ini kita tidak bisa langsung masuk ya akan tetapi mendaftarkan diri dulu pada petugas resto yang berjaga di depan. Saat suasana ramai disini lah para pengunjung dimsum sembilan ayam berbaris antri.

Dimsum sembilan ayam
SUmber gambar: koleksi pribadi

Di bagian depan restoran ini staf yang bertugas mencatat nama dan no kontak kita kemudian memberikan daftar menu beserta no meja. Setelah mendapatkan daftar menu dan no meja kita akan dipersilahkan menduduki meja yang sesuai dengan no yang tertera. Jika sudah duduk manis barulah kita bisa melihat menu-menu yang ada dan memesannya. 

Pilihan Menu Banyak Banget

Pertama melihat daftar menunya waduh banyak banget pilihan menunya yaa…asli sampai bingung mau memilih makanan apa hehehe. Secara garis besar menu di Dimsum Sembilan Ayam ini terbagi ke dalam sepuluh besar jenis menu yaitu aneka bubur, bakmi dan bihun, Cheong Fun, aneka jenis menu makanan yang digoreng, aneka menu makanan yang dikukus, nasi kukus, beragam menu sup, roti bakar/kukus dan snack, kopi dan minuman. 

Harga makanan disini kalau menurut saya sih standar yaa tidak terlalu mahal dengan rentang harga antara sepuluh ribu hingga tiga puluh delapan ribu untuk tiap jenis makanannya. Saya up daftar harga berikut daftar menunya ya di foto yang terlampir di bawah ini. Semoga membantu.

Kuliner viral di Bandung
Sumber gambar: koleksi pribadi
Dimsum halal
Sumber gambar: koleksi pribadi
Kuliner viral di Bandung
Sumber gambar: koleksi pribadi

Oh iya, di setiap meja ada tersaji chili oils dan aneka macam saus dan sambal untuk menemani menu makanan yang sudah dipesan

Ini Dia Pesanan Kami

Setelah memilih dari daftar menu yang ada kita memilih beberapa menu dan ternyata semuanya enak-enak hehehe.

Tahu Goreng Sembilan Ayam

sumber gambar: Koleksi pribadi

 

Kalau kata saya ini adalah makanan sejenis gehu hanya berbeda bahan isiannya saja. .Bahan dasarnya tahu yang digoreng dibalut tepung hingga pas digigit itu kriuk-kriuk. Tahu goreng sembilan ayam isinya adalah ayam yang sudah dihaluskan ditambah dengan sayuran seperti wortel dan daun bawang. Rasanya asin gurih tapi tidak terlalu asin. Pas deh kalau di mulut saya dalam satu porsinya terdiri dari tiga buah tahu goreng. Saya menambahkan beberapa sendok chili oils ke dalam tahu untuk penambah selera rasa pedas. 

Steam Nasi Ayam Tapo Hiong Tausi

Steam Nasi Ayam Tapo Hiong Tausi adalah menu yang kita pesan juga saat makan sore disini. Menu ini adalah hidangan dengan cita rasa makanan khas tionghoa. Disajikan dalam mangkuk dengan dasar datar dan ditempatkan di atas klakat seukuran mangkuknya. Menu ini dipilih anak saya buat makan sore itu. 

Dimsum sembilan ayam
sumber gambar: koleksi pribadi

Steam Nasi Ayam Tapo Hiong Tausi  adalah sajian nasi putih pulen kukus dengan potongan daging dan jamur, ditaburi bawang goreng dan daun bawang. Toping-toping tersebut dimasak dengan bumbu rempah khas tapo hiong dengan rasa gurih dan agak pedas. Pada sajian nasi diguyur dengan saus tausi. Disajikan panas duh enak banget deh apalagi perut lapar.😅

 

Steam Nasi Ayam Cincang

sumber gambar: Koleksi pribadi

Naah menu Steam Nasi Ayam Cincang adalah menu pilihan saya dengan toping ayam cincang ditambah bumbu-bumbu rempah kalau menurut saya jadi seperti rasa baso. Cincangan dagingnya tidak terlalu lembut jadi masih ada tersisa butiran-butiran daging. Ayam cincangnya dibentuk bulat pipih dengan taburan bawang goreng dan daun bawang. Diguyur dengan saus  dan kecap asin. Disajikan dalam mangkuk bulan namun pipih di dasarnya dan ditempatkan dalam klakat. Disajikan saat panas pula aduuh enak sekali

Sup Ayam Talas

sumber gambar: koleksi pribadi

Sup ayam ini rasanya pas mantap gurih dan potongan ayamnya kecil-kecil jadi mudah untuk memakannya. Yang unik adalah ada potongan talas di dalam sop nya. Mungkin ini ya alasannya sehingga dinamakan sup ayam talas. Rasa talasnya terasa dan rasanya jadi tambah gurih karena dimasak dengan bumbu sup.Di atas sup nya ditaburi bawang goreng dan daun bawang.

Chinese Tea Puer

SUmber gambar: koleksi pribadi

Saat kita berkunjung ke Dimsum sembilan ayam ini suasananya dingin karena sehabis hujan banget. Saya sengaja memesan sajian Chinese tea Puer. Ini adalah teh khas Cina dengan warna coklat tua pekat. Aroma pandan menyeruak ke hidung saat menuangkan air teh dari teko ke cangkir yang tersaji.  Satu porsi ChineseTea Puer ini disajikan dalam satu cangkir teh panas plus dua cangkir kecil untuk menuang teh. Teh nya tidak manis yaa alias tawar. Satu yang khas dari sajian Chinese Tea Puer ini adalah wangi pandan yang ada dari aroma teh. 

Bakpao Keju

Sumber gambar: koleksi pribadi

Bakpao Keju Dimsum sembilan ayam sangat lembut tersaji panas di atas klakat. Bakpao dilapisi kertas putih seperti bolu kukus pada umumnya. Di dalamnya ada saus keju berwarna kuning dengan tekstur kental dan lembut. Tiap gigitannya seolah menyatu dengan lidah. Rasanya manis gurih. Dalam satu porsi berisi tiga buah Bakpao Keju.

Hakau Udang Steam

Hakau adalah salah satu jenis dimsum yang sangat populer di kalangan pecinta makanan Tionghoa. Hakau ini memiliki kulit dengan tekstur sangat tipis hingga makanan yang ada di dalamnya dapat terlihat jelas. Kulit hakau memiliki tekstur kenyal. Hakau Udang Steam sesuai dengan namanya berisi udang yang dihaluskan dan dicampur dengan bumbu-bumbu rempah pilihan kemudian  dibungkus oleh kulit hakau. 

dimsum sembilan ayam
Sumber gambar: koleksi pribadi

Sebelum disajikan Hakau Udang Steam ini dikukus terlebih dahulu. . Perpaduan kulit kenyal dan isian udang yang gurih sangat memberi sajian lezat saat mengunyahnya. Hakau bisa dimakan dengan tambahan berbagai jenis saus yang ada di atas meja atau bisa juga diguyur chili oils yang juga sudah tersedia di atas meja. 

Teh Manis Dingin Dan Jeruk Peras Panas

Anak saya memilih minuman teh manis dingin. Saat pertama kali disajikan, saya melihat gula cairnya banyak banget. Saya lupa bilang ke petugas restonya agar menambahkan gula cair dalam jumlah sedikit saja. Aduuh nanti kalau terlalu manis bagaimana yaa. Tapi ternyata sesudah diaduk tidak terlalu manis kalau menurut saya yang mencicipi sedikit. Rasa teh manis dingin ini takaran gulanya pas. Dan terakhir Jeruk Peras panas saya beli juga hehe…banyak sekali yaa pesen minumnya. Tidak apa-apa mumpung sedang di Bandung .

Dimsum Sembilan Ayam Tempatnya Asyik Lho

Dimsum sembilan ayam terletak di pusat kota Bandung dekat dengan Rumah Sakit Hasan Sadikin yaitu di Jalan Pasirkaliki no 170. Tempatnya cukup luas dengan meja porselen berwarna putih memberikan kesan adem dan dingin. Konsep restoran open kitchen sehingga pengunjung bisa melihat proses memasak.  Dimsum Sembilan Ayam buka dari jam 07.30 hingga 21.30.

sumber gambar: koleksi pribadi

Sebagai restoran khas makanan Tionghoa, disini banyak bertebaran tulisan Cina mulai di daftar menu yang di lembaran kertas hingga ke daftar menu yang terpampang di sepanjang sisi kanan resto, tepat di atas lokasi makanan disiapkan dan meja kasir. Sekitar resto tepatnya di sisi sebelah kiri dari pintu masuk nuansa hijau menyergap mata dengan adanya pohon-pohon. 

Dimsum sembilan ayam meskipun menyajikan makanan khas Tionghoa namun sudah mengantongi sertifikasi halal dari LPPOM. Jika mampir ke Dimsum Sembilan Ayam ini jangan lupa siapkan saldo di m banking atau e wallet yaa karena sistem pembayarannya cashless alias tidak menerima uang cash.

Sumber gambar: Koleksi pribadi
sumber gambar: koleksi pribadi

Bagaimana apakah kamu akan memasukkan list kunjungan ke Dimsum Sembilan Ayam ini? Kalau kata saya sih dimsumnya enaak hehe..jadi cobain yaa. Oh iya, kalau mau kesini cek-cek jam rawan penuh nya yaa, jangan sampai kesini pas sedang jam-jam penuh seperti saat liburan panjang atau weekend.  Kecuali jika  memang sudah siap untuk antri ya gak apa-apa. Antrilah dengan tertib.😍

 

Dimsum Sembilan Ayam

Alamat: Jl. Pasir Kaliki No.170, Pasir Kaliki, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40173

Google Maps: https://maps.app.goo.gl/NbcEFXUFm8vRWo357

Jam Buka:  Setiap Hari Jam  7.00  – 22.00 WIB

0 Shares:
2 comments
  1. Pasti aku masukin dlm list. 😍😍😍. Suka banget dimsum kami sekeluarga mbaa. Makanya kalo nemu yg otentik rasanya, langsung seneng. Krn ada juga dimsum yg rasanya B aja.

    Hakau, ceker, bakpao, xiao long bai, etc, semua sukaalah. Ini tempatnya vintage bangettt yaa. Beneran mengingatkan ama kedai dimsum kecil di Beijing 😍.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like